Friday, March 2, 2012

Pompa Air Espa Buatan Spanyol

Pompa air ESPA didirikan pada tahun 1962 dengan nama perusahaan Espa-Bombas Eléctricas, S.A. yang berpusat di Banyoles, Spanyol. Perusahaan ini mencurahkan segala perhatian pada desain, produksi dan distribusi pompa dan sistem air untuk digunakan pada keperluan domestik, pertanian dan industri. Lebih dari 40 tahun pengalaman inovasi dan jasa menetapkan perusahaan ini menjadi dinamis di dalam mencari solusi umum dan spesifik untuk tiap produk, yang di mulai dari R&D yang mendalam dan inovasi yang menyebabkan pompa ESPA masuk di antara produsen pompa terbaik di seluruh dunia.

Pompa air ESPA difabrikasi dengan pengunaan teknologi tinggi, bahan berkualitas tinggi, seperti stainless steel dan investasi berkesinambungan di dalam teknologi dan jaminan kualitas guna menjamin kelangsungan produksi optimal dan garansi produk menyebabkan pompa air ESPA dapat memenuhi segala kebutuhan dunia pemompaan.


Pengetesan Pompa Air Espa
Pusat produksi pompa air ESPA selain di negara Spanyol, juga terdapat di negara Perancis, Chile, dan Rumania. Espa Bombas Eléctricas S.A juga mempunyai anak perusahaan yang terdapat di negara Portugal, Perancis, Italia, Jerman, Inggris, Rumania, Meksiko, Chile, Argentina, China dan Lebanon. Sedangkan pusat distribusi pompa ESPA tersebar di seluruh negara.

Pompa air ESPA banyak digunakan di Indonesia oleh para klien yang mementingkan kualitas dan daya tahan pompa. Hal ini disebabkan oleh pompa air ESPA masih diproduksi di negara asalnya Spanyol dan juga negera tetangga Spanyol seperti Perancis sehingga kualitas pompa masih terjaga.

Merek ESPA ini dikategorikan sebagai pompa bermutu tinggi oleh para klien kami yang telah puas dengan merek ini. Kami sering mendapatkan feedback dari pelanggan kami yang mengatakan bahwa pompa ESPA yang mereka gunakan telah berumur lebih dari belasan tahun dan masih dapat bekerja dengan baik.


PT Esparindo Dayamegah adalah distributor resmi pompa air merek ESPA dan kami menyediakan banyak tipe pompa air untuk melayani segala macam kebutuhan pompa air yang ada di Indonesia.

Pompa Sumur Dalam Espa



Pompa air ESPA menyediakan pompa sumur dalam (deep well pump), pompa celup (submersible pump), dan pompa untuk sistem pompa air hujan (Rain water system).

Pompa celup ESPA tersedia dalam berbagai tipe. Mulai dari pompa celup air bersih hingga pompa celup air kotor dengan pisau pemotong.

Tersedia pula pompa celup dengan satu impeller (single stage) dan impeller banyak (multi-stage).





Pompa Air Bertekanan Otomatis ESPA




ESPA juga menyediakan pompa air bertekanan dengan sistem otomatis yang dapat digunakan pada rumah tangga, komersial, industri, irigasi dan gedung bertingkat.

Pompa air ESPA ini terdiri dari pompa satu impeller (single stage impeller pump) dan pompa impeller banyak (multi-stage impeller pump) baik dalam tipe horisontal maupun vertikal.







Pompa Air In Line Espa




Pompa air in line (in-line pump) dengan debit besar juga tersedia oleh ESPA. Pompa air ini umumnya digunakan untuk sirkulasi air dingin atau panas, ventilasi, heater & cooler, air conditioning, dan lain-lain.

Pompa ini dapat disediakan dengan variable speed motor, single atau dual speed motor.








Pompa Kolam Espa



Pompa kolam renang, spa & jacuzzi juga diproduksi oleh ESPA untuk meningkatkan pelayanan kami pada customer. Dengan menggunakan pompa kolam renang ESPA, anda hanya perlu membayangkan berendam dan berenang dengan nyaman dan santai tanpa harus terganggu dengan masalah pada pompa.

Pompa kolam renang ESPA ini umumnya digunakan untuk sirkulasi kolam renang & jacuzzi, proyek water boom (water theme park), kolam hias, sebagai pompa untuk vacuum kolam dan digunakan pada tambak ikan atau budidaya ikan laut dan tawar. Pompa-pompa ini didesain agar tahan terhadap air laut.




Pompa Air Untuk Pertanian ESPA





Untuk kebutuhan pompa air pertanian dan perkebunan seperti untuk sistem irigasi dan fertigasi, anda dapat menggunakan pompa ESPA. Pompa tersedia dalam bentuk Stainless Steel 304 dan 316. Pompa ini juga dapat digunakan pada aplikasi lain seperti industri, komersial, rumah tangga, dan lain-lain.








Pompa Celup Air Kotor ESPA




Untuk kebutuhan pompa pengurasan air banjir atau pompa air kotor (sewage pump) dapat menggunakan pompa celup ESPA yang menggunakan impeller vortex dan juga dapat dilengkapi dengan pisau pencacah/pemotong. Pompa celup air kotor ini umumnya digunakan di perumahan, hotel, laundry, industri, dan sebagainya.









Pompa ESPA banyak digunakan pada kolam renang dan digunakan pada rumah tangga, industri, proyek konstruksi, komersial dan aplikasi lain di seluruh Indonesia,

Untuk database produk pompa air ESPA yang kami jual dapat dilihat di sini.

Bila anda tertarik dengan pompa air ESPA, silahkan menghubungi kami di:
http://www.esparindo.com/ (masih under construction tapi tersedia nomor/email kami)

15 comments:

  1. Mohon diberikan Harga Pompa merk ESPA type 100 MA, franco Medan. Terima kasih.
    Yusuf, PDAM Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara.
    E-mail Yusuf160469@yahoo.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pak Yusuf,

      Terima kasih atas inquirynya. Kami akan merespon melalui email.

      Delete
  2. Mohon info pompa espa dorong.. 2hp.. email iwan_satia@ymail.com.. berikut foto dan spek.. tks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pak Iwan,
      Akan kami kirimkan tanggapan kami melalui email. Terima kasih.

      Delete
  3. mohon informasi harga espa wiper dengan sepesifikasi lengkapnya. Terima kasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pak Roiz,
      Mohon diberikan alamat emailnya agar bisa kami emailkan datanya.
      Terima kasih.

      Delete
  4. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  5. Pak.... Bisa tolong kirimkan pada saya harga pompa drainex 100 m pak... Ke yohanes_michael24@yahoo.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pak Yohanes,
      Akan kami emailkan informasinya. Terima kasih.

      Delete
  6. pak kalau dibali di mana bisa beli sper partnya pak...?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bapak bisa menghubungi showroom kolam renang kami di:
      Esparindo Pools
      Jalan Dewi Sri No.88
      Kecamatan Kuta, Kelurahan Legian, Kabupaten Badung
      Bali 80361
      Indonesia
      T: +62-361-4726169
      Email: blog@esparindo.com

      Delete
  7. Mohon di berikn penawaran harga pompa espa untuk type VE 12 1/3 untuk harga banda aceh. atau contact person distributor di medan
    dari rizal
    email: prima.exa@gmail.com
    hp/wa 085306510040

    ReplyDelete
    Replies
    1. Akan kami berikan informasi distributor di Medan

      Delete
  8. infonya pak untuk distributornya di Medan
    wa saya 08116000075
    Terima kasih

    ReplyDelete

UA-42274200-2